Ngenetyuk.com, Hiburan – Sejak beberapa hari yang lalu, kondisi kesehatan Julia Perez alias Jupe terus menurun sehingga mendapat perawatan intensif dari dokter rumah sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat. Saat ini, Julia Peres butuh donor darah dalam keadaan menurun.
Hari ini, Kamis (23/2) lewat akun instagram pribadinya, Julia Perez mengabarkan jika kondisi kesehatannya semakin memburuk. Bahkan, ia meminta supaya mendapat pertolongan bantuan donor darah.
“Kemaren seharian ngak bagus bgt,” begitu keterangan foto yang diunggah Julia Perez diakun instagram pribadinya.
Lantaran penyakit kanker serviks stadium 4 yang dideritanya belum membaik, Julia Perez harus menerima banyak asupan obat agar kondisi kesehatannya stabil. Sebab, mantan istri Gaston Castano itu harus memasang infus dikedua lengannya.
Namun, upaya tersebut tak berfungsi secara maksimal tapi justru memperlemah kondisi tubuh Julia Perez. “Pasang kanan kiri… supaya ngak disuntik2… tapi badan lodoh,” tulis Jupe sembari memperlihatkan selang infus yang menancap di kedua tanganya.
BACA JUGA
- Julia Perez Idap Kanker Serviks, Ini Cara Mencegahnya
- Usai Umrah, Julia Perez Akan Insaf?
- Sakit, Julia Perez Minta Dibacakan Doa dan Al Fatihah
Tak hanya infus, Julia Perez butuh donor darah. Pasalnya, pelantun Belah Duren itu membuat pengumuman lewat akun instagramnya bagi yang memiliki darah A+, diharapkan bisa memberikan sedikit darahnya untuk dirinya.
“Jadi vampir dulu, tapi darahnya kurang.. Please, kalau ada yang punya darah A+, ke RSCM ya…” kata Julia Perez.
Melihat kondisi kesehatannya yang terus menurun, sejumlah publik figur dan netizen langsung memberikan beragam doa agar Julia Perez diberikan kesehatan. Semangat ya Jupe, semoga lekas sembuh.